Rabu Siang, Rupiah Melemah ke Posisi Rp 11.449 / USD

Rabu Siang, Rupiah Melemah ke Posisi Rp 11.449 / USDFinanceroll – Pergerakan nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta Rabu pagi hingga siang  bergerak turun 85 poin menjadi Rp 11.449 dibanding sebelumnya di posisi Rp 11.364 per dolar AS.  Kurs  rupiah melemah menyusul minat investor terhadap dolar AS kembali meningkat setelah data ekonomi AS terakhir ini menunjukkan perbaikan.

Data ketenagakerjaan AS pada akhir pekan lalu memberikan sinyal masih tangguhnya kinerja ekonomi AS sehingga dolar AS berangsur pulih.  Meski demikian,  fundamental ekonomi Indonesia juga masih dipandang investor global akan membaik. Tingkat inflasi yang terjaga stabil serta cadangan devisa RI meningkat menjadi 102 miliar dolar AS pada Februari memberi potensi rupiah kembali menguat.

Kurs rupiah kembali berpeluang positif seiring membaiknya fundamental ekonomi Indonesia.  Hal itu juga tidak lepas dari upaya pemerintah bersama Bank Indonesia (BI) untuk tetap fokus dalam melakukan pengetatan fiskal dan moneter.  Langkah itu merupakan salah satu cara kewaspadaan sehingga perekonomian Indonesia tetap stabil.

Meski neraca perdagangan Indonesia pada periode Januari 2014 mencatatkan defisit namun pasar masih akan menanggapi positif kinerja ke depannya akan membaik.  Pelaku pasar cukup optimis terhadap pemerintah dan BI  yang fokus untuk menurunkan defisit neraca keuangan Indonesia. Pasar melihat beberapa kebijakan yang dikeluarkan pemerintah akan efektif untuk memperkecil defisit. [geng]


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*