Rabu Pagi, Rupiah Kembali ke Kisaran Level Rp 13.500 per Dollar AS

TRIBUNJOGJA.COM – Nilai tukar rupiah terhadap dollar AS pada awal perdagangan Rabu (11/11/2015) pagi kembali menguat, hingga kembali ke kisaran 13.500.

Data Bloomberg menunjukkan, pukul 08.30 WIB, mata uang garuda berada di posisi Rp 13.576 per dollar AS, lebih kuat dibanding penutupan sebelumnya pada 13.619.

Selasa (10/11/2015) kemarin, di pasar spot, rupiah menguat 0,18 persen ke level Rp 13.619 per dollar AS. Sementara kurs tengah Bank Indonesia (BI) mencatat, penguatan 0,5 persen ke Rp 13.619 per dollar AS.

Analis Monex Investindo Futures Putu Agus Pransuamitra menilai, rupiah masih dalam tren sideways. “Penguatan rupiah lebih karena profit taking dollar,” tuturnya seperti dikutip Kontan.

Sentimen dalam negeri sebenarnya cenderung menekan rupiah. Cadangan devisa bulan Oktober turun 1 miliar dollar SA menjadi 100,7 miliar dollar AS.

Putu memperkirakan, rupiah bergulir antara Rp 13.480-Rp 13.720 per dollar. (*)


Distribusi: Tribun Jogja

Speak Your Mind

*

*