PT Tunas Baru Lampung Bukukan Laba Rp433,9 Miliar


shadow

Financeroll – Emiten perkebunan PT Tunas Baru Lampung Tbk. (TBLA) membukukan laba bersih Rp433,9 miliar pada tahun lalu, meroket 413% dibandingkan setahun sebelumnya Rp84,39 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan, disebutkan laba bersih per saham dasar juga melonjak menjadi Rp87,25 dari tahun sebelumnya Rp17,08.

Peningkatan laba bersih tersebut seiring dengan terjadinya lonjakan pendapatan usaha perseroan menjadi Rp6,33 triliun pada tahun lalu dari Rp3,7 triliun setahun sebelumnya.

Emiten berkode saham TBLA itu memiliki beban pokok penjualan Rp5,04 triliun, melonjak tajam dari tahun sebelumnya Rp2,75 triliun. Laba kotor TBLA meningkat menjadi Rp1,29 triliun dari Rp949,64 miliar.

Laba sebelum pajak yang diraih Tunas Baru Lampung mencapai Rp562,4 miliar, melonjak tajam dari setahun sebelumnya Rp119,07 miliar. Laba tahun berjalan mencapai Rp436,5 miliar dari setahun sebelumnya Rp86,54 miliar.

Hingga 31 Desember 2014, total aset Tunas Baru Lampung mencapai Rp7,32 triliun dari Rp6,21 triliun pada 2013. Liabilitas mencapai Rp4,86 triliun dari Rp4,41 triliun dan ekuitas Rp2,46 triliun dari Rp1,79 triliun.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*