Poundsterling Sedikit Menguat Terhadap Greenback Jelang BOE


shadow

Financeroll – Perdagangan valuta asing di hari Kamis(4/12), poundsterling terpantau sedikit menguat terhadap dolar AS pasca dirilisnya data index harga rumah di wilayah Inggris, sedangkan pasar tengah menanti hasil laporan kebijakan Bank Sentral Inggris malam ini.

Berlangsungnya perdagangan di sesi Eropa, GBPUSD menguat 0.01% di level 1.5688 dimana pasangan ini terpantau menyentuh level 1.5672 untuk sesi terendah harian dan level 1.5706 untuk sesi tertinggi harian.

Poundsterling terlihat mendapat tekanan ke bawah terhadap dolar ketika sebuah laporan resmi yang dirilis oleh Halifax Bank of Scotland menyatakan bahwa index harga rumah di wilayah Inggris telah mengalami kenaikan sebesar 0.4% di bulan November.

Sementara itu, perhatian pasar hari ini tengah tertuju kepada sebuah laporan resmi kebijakan Bank Sentral Inggris yang dirilis pada pukul 19.00 waktu Jakarta. Sedangkan pernyataan Bank Sentral Inggris akan memberikan pergerakan bagi poundsterling, yang mana apabila hasil putusan yang dinyatakan oleh bank sentral menghasilkan bahwa mereka melakukan pelonggaran kebijakan maka hal ini akan menekan mata uang Negara tersebut melemah.

Apabila hasil memperlihatkan bahwa Bank Sentral Inggris melakukan pengetatan kebijakan mereka, maka ini merupakan sebuah peluang bagi poundsterling untuk mempersolid kenaikannya saat ini.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*