Poundsterling Bergerak Sideways, Berpotensi Alami Peningkatan Mingguan

Poundsterling Bergerak Sideways, Berpotensi Alami Peningkatan Mingguan

Nilai tukar mata uang poundsterling Inggris mengalami pergerakan yang masih terbatas  terhadap dollar AS pada perdagangan hari ini (28/2). Mata uang Negeri Ratu Elizabeth ini cenderung bergerak dalam pola bullish lemah terhadap dollar AS selama satu minggu belakangan.

Pounsterling terpantau berusaha untuk kembali membukukan peningkatan mingguan terhadap dollar AS setelah minggu lalu mengalami penurunan tajam terhadap rival utamanya tersebut. Poundsterling masih didukung oleh fundamental makroekonomi yang solid dari Inggris. Pekan lalu kenaikan poundsterling tertahan setelah sempat naik tajam ke kisaran tertinggi sejak 2009.

Hari ini poundsterling berada pada posisi 1.6683 dollar AS. Mata uang Inggris ini mengalami penurunan tipis saja dibandingkan dengan penutupan perdagangan dini hari tadi yang ada di level 1.6688 dollar AS.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan nilai tukar poundsterling terhadap dollar AS hari ini akan cenderung melanjutkan kenaikannya meskipun terbatas. Mata uang ini diperkirakan akan bergerak pada kisaran 1.6650 – 1.6720 dollar AS.

Ika Akbarwati/ Senior Analyst Economic Research at Vibiz Research                                                                   

Editor: Jul Allens                                


(Sumber : http://vibiznews.com/feed/ )

Speak Your Mind

*

*