Potensi Pengurangan Tapering Makin Besar, Dollar Menguat

Potensi Pengurangan Tapering Makin Besar, Dollar Menguat

Financeroll – Pada awal perdagangan tahun ini, perdagangan dollar kembali menguat terhadap mata uang utama dunia terutama terhadap euro dan yen dimana fokus investor yang melihat beberapa data ekonomi AS akan sangat mendukung keberlanjutan program pengurangan stimulus ekonomi atau tapering dari the Fed akan makin membesar.

Sebelum data aktivitas pabrikan ISM AS dan klaim pengangguran AS, kondisi euro mengalami tekanan dan berada pada level 1.3677 perdollar, yen berada pada level 105.38, poundsterling pada 1.6496 dan aussie dollar pada level 0.8850.

Pada akhir perdagangan 2013 lalu, data sentiment konsumen AS membaik, dan berita dari zona euro dimana bank bank di zona tersebut harus meningkatkan rasio kecukupan modalnya jelang ECB atau bank sentral euro akan melakukan review akhir tahun terhadap asset asetnya anggotanya.

Dari data sebelumnya pasar melihat potensi $ 75 milyar program stimulus the Fed kemungkinan besar masih bisa dikurangi bila beberapa data ekonomi pendukung pertumbuhan dan inflasi bisa selaras dengan kenaikan suku bunga the Fed.(@antoku27)

facebooktwittergoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


(Sumber : http://financeroll.co.id/feed/ )

Speak Your Mind

*

*