Perak Cenderung Terdesak


shadow

Financeroll – Menjelang rilis sejumlah agenda ekonomi penting yang potensial berdampak signifikan pada pergerakan harga komoditas termasuk perak, hingga kini harga perak (XAGUSD) masih dalam kondisi sideways namun tetap dibayangi oleh tekanan bearish seperti ditunjukkan oleh pola pergerakan harga dan kedua moving average pada grafik 1-jam.

Batas atas pola berbentuk channel bearish kini berada di 17.06 dan batas bawahnya di 16.32. Hingga harga perak mulai bisa stabil di atas 16.85, kecenderungan pergerakan intraday tetap ke arah bawah dengan target di batas bawah channel tersebut. (Tata Suharta – Financeroll)

Support Intraday: 16.32, 16.10, 15.74
Resistance Intraday: 16.80, 17.06, 17.32
Untuk berlangganan sinyal trading premium dan pemasangan iklan hubungi pin BB 53738CAB


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*