Penurunan Belanja Rumah Tangga Jepang September Menyusut

Pengeluaran rumah tangga Jepang menyusut untuk bulan ketujuh berturut-turut. Rata-rata pengeluaran rumah tangga, indikator kunci dari konsumsi swasta, jatuh 2,1 persen dari tahun sebelumnya menjadi 267.119 ¥ ($ 2538), karena penurunan pengeluaran pada makanan, renovasi dan pakaian di tengah cuaca yang tidak stabil. Demikian rilis dari Ministry of Internal Affairs & Comm Jepang, Jumat (28/10).

Pengeluaran pada makanan seperti makan di luar turun 2,0 persen dari tahun sebelumnya, sementara pengeluaran termasuk renovasi terkait perumahan anjlok 16,9 persen, dipengaruhi sebagian oleh kedatangan topan di laporan bulanan, kata seorang pejabat kementerian.

Di antara kategori lain, pengeluaran untuk pakaian turun 13,6 persen karena suhu masih relatif tinggi, kata pejabat itu.

Sementara itu, belanja furnitur dan peralatan rumah tangga tumbuh 7,7 persen karena meningkatnya pembelian AC dan mesin cuci.

Pemerintah mempertahankan pandangan bahwa pengeluaran rumah tangga masih lemah.

Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*