Pentingnya Penggunaan Akun Demo

Mungkin sebagian orang menganggap bahwa mencoba trading di akun demo itu membuang-buang waktu. Tapi faktanya banyak trader sukses biasanya dimulai dari uji coba melalui akun demo. Karena dengan memanfaatkan akun demo, seseorang yang baru terjun ke dunia forex bisa menggunakannya untuk melakukan transaksi secara online. seorang trader forex baru tak perlu takut merugi. Sebab transaksi dilakukan dengan menggunakan uang virtual dan bukanlah uang yang sebenarnya. Melalui akun demo inilah ketepatan analisa pasar forex seorang trader bisa diuji.

Trading di akun demo tidak kalah menantangnya dengan trading di real akun.

Sebab fluktuasi harga yang ditampilkan pada akun demo ini sama dengan fluktuasi yang sesungguhnya terjadi di pasar forex. Karena itu sebaiknya para trader pemula mematangkan terlebih dahulu kemampuannya melakukan analisa forex trading dengan menggunakan akun demo . Dalam akun demo , seorang trader bebas melakukan transaksi tanpa resiko mengalami kerugian namun juga tanpa kesempatan untuk mendapatkan keuntungan.

Selain dari yang sudah dibicarakan diatas, fungsi dari akun demo antara lain sebagai :

  1. Untuk mempelajari teknik penggunaan platform trading.

Karena dengan akun demo anda bisa belajar mengenai fitur dan fungsinya yang ada di dalam platform trading tersebut, sehingga semakin anda lama mempelajarinya, anda semakin terbiasa dan mengenalnya, dan di saat anda trading real anda sudah bisa memanfaatkan semua fasilitas dan fitur yang ada untuk bertrading.

  1. Untuk mempelajari sistem trading.

Sebelum perang tentunya anda mempersiapkan senjata dan strategi, begitu pula saat trading, sebelum trading tentunya anda harus mempersiapkan strategi/teknik apa yang akan anda gunakan. Karena itu perlunya menggunakan akun demo sebagai simulasi sebelum anda menerapkan strategi trading tersebut.

  1. Untuk mengenal kondisi pasar dan transaksi.

Memasuki medan baru yang belum kita kenal tentu sangat berbahaya, karena kita tidak tahu apa yang akan menimpa kita. Sehingga akun demo diperlukan untuk melihat bagaimana kondisi pasar dan kondisi transaksi sebelum menggunakan akun real.

Diatas adalah beberapa fungsi dari demo akun yang perlu dipertimbangkan sebelum masuk ke akun real. Tidak ada batasan waktu yang pasti seseorang mahir dalam akun demo, namun rata-rata paling tidak 3 bulan adalah waktu yang bisa anda tempuh untuk mencoba akun demo. Karena anda bisa melihat dan menilai dari 3 bulan tersebut tentang pengaruh berita yang berbeda-beda pada kondisi pasar. (yn)

Speak Your Mind

*

*