Penderitaan Harga Minyak Terus Berlanjut

shadow

Financeroll – Minyak berjangka merosot lagi pada Senin malam, karena penurunan tajam di pasar saham Tiongkok mengguncang kepercayaan investor.

Shanghai Composite anjlok hampir 9% pada hari Senin yang merupakan penurunan satu hari terbesar sejak Februari 2007. Ekuitas Tiongkok telah berada di bawah tekanan jual yang berat dalam beberapa pekan terakhir di tengah kekhawatiran atas perlambatan ekonomi dan kekhawatiran Tiongkok bahwa Beijing mungkin akan membiarkan yuan untuk terus terdepresiasi.

Di ICE Futures Exchange di London, minyak Brent untuk pengiriman Oktober turun $ 1,72 atau 3,78% dan memukul intraday rendah $ 43,29 per barel sebelum diperdagangkan pada $ 43,74. Brent berjangka London terpantau turun $ 3,30 pekan lalu karena kekhawatiran yang berkelanjutan atas banjir pasokan yang menyebabkan turunnya harga minyak.

Di tempat lain, minyak mentah untuk pengiriman Oktober di New York Mercantile Exchange turun $ 1,58 atau 3,89% dan diperdagangkan pada $ 38,88 per barel setelah jatuh ke sesi rendah $ 38,61.

Kelompok riset industri Baker Hughes mengatakan pada Jumat malam bahwa jumlah rig pengeboran minyak di AS meningkat dua buah pekan lalu menjadi 674 buah.(Edo Bramantio – Financeroll)

Untuk berlangganan sinyal premium dan pemasangan iklan, hubungi pin bb 53738CAB


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*