Penampakan Rupiah 'Jeblok' Gara-gara Ekonomi Hanya Tumbuh 4,7%

Jakarta -Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) ikut merespons laporan pertumbuhan ekonomi Republik Indonesia (RI) yang melambat. Dolar AS pun melonjak hingga Rp 13.040.

Pagi tadi, rupiah masih bisa sedikit menguat. Dolar AS dibuka di kisaran Rp 12.985 dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan kemarin di Rp 12.995.

Jika dilihat dari grafik perdagangan Reuters, Selasa (5/5/2015), dolar AS tidak mengalami pergerakan yang fluktuatif sejak pembukaan perdagangan pagi tadi.

Pergerakan dolar AS yang ‘santai’ ini langsung berubah setelah Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pertumbuhan ekonomi RI yang melambat. Ekonomi RI di triwulan I-2015 hanya tumbuh 4,7% dibandingkan posisi yang sama tahun sebelumnya 5,21%.

Tak lama setelah pengumuman ini dolar AS langsung melonjak tinggi hingga menembus titik tertingginya hari ini di Rp 13.040. Pelemahan mata uang Garuda ini masih berlangsung sampai berita ini ditayangkan.

(ang/dnl)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com


Distribusi: finance.detik

Speak Your Mind

*

*