OPEC : Irak Setuju Pangkas Produksinya, Harga Minyak Mentah Melesat

Ditengah penantian hasil pertemuan OPEC  membahas kesepakatan pemotongan produksi untuk mengekang kelebihan pasokan yang telah membuat harga merosot lebih dari separuh sejak 2014, harga minyak mentah baik jenis WTI maupun Brent melesat dari awal perdagangan sesi Asia.

Harga minyak mentah berjangka AS West Texas Intermediate (WTI) naik 5,11 persen, pada $ 47,49 per barel. Sedangkan harga minyak mentah berjangka patokan internasional Brent diperdagangkan pada $ 48,82 per barel atau naik 5,39 persen.

Pasar optimis pertemuan OPEC di Wina-Austria selama 2 hari berhasil memutuskan pemangkasan produksi minyak mentah negara produsen OPEC demi memangkas pasokan minyak mentah global yang telah turunkan drastis harga minyak.

Dari informasi yang didapat dari berbagai sumber, dalam pertemuan yang sedang berlangsung terdapat 2 pernyataan yang hawkish bagi harga minyak mentah. Pertama dari Menteri Perminyakan Irak yang setuju dilakukan pemangkasan produksi sekalipun tidak menyebut berapa jumlah yang disepakati. Karena sebelumnya negara ini menolak untuk sepakat dengan OPEC untuk pangkas produksi.

Selain itu Menteri Perminyakan Arab Saudi menyatakan optimismenya akan pertemuan selama 2 hari ini akan membuat keputusan yang sangat penting bagi masa depan harga minyak mentah. Pejabat OPEC tersebut juga menyebutkan permintaan Iran untuk di kecualikan akan kesepakatan ini diterima.

H Bara/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*