Nyaris Sentuh Resistance Mid-term, USDJPY Mulai Koreksi

shadow

Pergerakan naik USDJPY berlanjut lagi hari ini. Tercatat level tertinggi intraday telah mencapai 105.29, semakin mendekati resistance jangka menengah di 105.41 (level tertinggi Januari sekaligus sebuah double-top). Masih ada peluang di sisa sesi perdagangan hari ini bagi USDJPY untuk menguji area tersebut.

Menjelang rilis data Factory Orders AS, pergerakan intraday pair ini muali menunjukkan langkah koreksi. Area support intraday 104.80 mungkin akan segera disentuh. Jika tetap bertahan, USDJPY bisa berbalik naik lagi namun jika ditembus bisa memicu terjadinya koerksi yang lebih besar dengan target pertama di 104.26.

Saran Transaksi:

Buy di 104.80
SL di 104.50
TP di 105.40


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*