NFP Beri Harapan Sesaat Emas

Panduan fundamental harian Financeroll – Dera terus melanda emas pada beberapa hari perdagangan lalu sebagai dampak dari pernyataan Yellen yang disertai dengan membaiknya fundamental ekonomi AS akhir-akhir ini yang tentunya memberi arah terhadap kenaikan suku bunga AS. Jalan terpuruknya emas berasal dari verbal intervensi Janet Yellen bahwa suku bunga AS akan segera naik dalam waktu dekat, sehingga sampai hari inipun harga emas terus berusaha menembus level psikologis dibawah 1200-nya. Penentuan tembus tidaknya level tersebut adalah hari ini, dimana data NFP atau nonfarm payrolls AS akan rilis dengan perkiraan dan perhitungan tim analis Financeroll bahwa kondisi jumlah penerima upah diluar sektor pertanian akan mengalami sedikit kenaikannya. Dasar dari forecast tim adalah pergerakan klaim pengangguran AS yang terus mengalami perbaikannya meski secara terhitung perbaikan angka tidak begitu signifikan sehingga perkiraan kami bahwa NFP kali ini juga tak akan begitu naik drastis. Dari upah perjam nampak aga sedikit merendah mengingat dari hasil data aktivitas pabrikan disebagian besar negara bagian the Fed kurang menggembirakan sehingga perkiraan kami bahwa angka pengangguran juga tidak akan bergetak dari 5%. Hal inilàh bisa memberi harapan bagi emas untuk dilakukan koleksi sejenak pagi hingga malam nanti sebelum data penunjang pertumbuhan ekonomi AS benar-benar diumumkan. Semoga ulasan singkat tersebut memberi sedikit masukan bagi rencana investasi anda dan bermanfaat dikemudian hari. ([email protected])


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*