Nantikan Data Inflasi Kawasan Euro, Mata Uang Bergerak Tipis

Pada perdagangan di Asia hari ini mata uang euro terhadap dollar AS terpantau mengalami pergerakan yang masih terbatas (17/3). Mata uang ini terlihat secara umum mengalami konsolidasi terhadap dollar AS. Para pelaku pasar masih mencerna referendum Crimea dan dampaknya terhadap euro.

Hari ini para pelaku pasar juga masih menantikan tiga buah data ekonomi untuk mencari arahan bagi pergerakan euro. Data inflasi dan inflasi inti tahunan untuk bulan Februari akan dirilis. Inflasi diperkirakan berada di level 0.8 persen dan inflasi inti berada di level 1.0 persen. Data laporan bulanan Buba dari Jerman juga akan dinantikan.

Mata uang euro terpantau berada pada posisi 1.3907 dollar. Euro mengalami pelemahan dibandingkan dengan penutupan perdagangannya akhir pekan lalu yang ada di level 1.3910 dollar AS.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan nilai tukar euro terhadap dollar AS hari ini akan cenderung mengalami pergerakan yang sideways dan terbatas karena mata uang ini tampak mengalami konsolidasi. Mata uang ini diperkirakan akan bergerak pada kisaran 1.3870 – 1.3940 dollar.

Ika Akbarwati/Senior Analyst Economic Research at Vibiz Research/VM/VBN                       

Editor: Jul Allens


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*