Minyak Bergerak Tak Bergairah Akibat Pelemahan Data Ekonomi China

Minyak Bergerak Tak Bergairah Akibat Pelemahan Data Ekonomi China

Harga minyak mentah untuk perdagangan sore hari ini (20/1) tercatat mengalami pelemahan tipis. Di awal pekan ini komoditas energi tersebut terlihat hanya bergerak terbatas seiring dengan memburuknya data ekonomi China yang ditunjukan oleh penurunan GDP China untuk kuartal keempat 2013 yang melemah ke level 7,7% dan disaat yang bersamaan tingkat produktifitas sektor industri di bulan Desember 2013 di negara tersebut turun 0,3% menjadi 9,7%.

Sedangkan dari Timur Tengah, pihak pemerintah China akhirnya sepakat untuk membuka ruang adanya penutupan dan penghentian beberapa proyek nuklirnya sebagai bentuk kesepkatan dengan beberapa negara Barat dan PBB.

Harga minyak mentah berjangka saat ini turun 81 sen menjadi 93,56 dollar per barel. Sedangkan minyak mentah jenis Brent turun 35 sen menjadi 106,13 dollar per barel.

Untuk perdagangan malam hari ini, perdagangan minyak mentah di Amerika Serikat atau NYMEX akan mengalami libur perdagangan seiring dengan perayaan nasional hari Martin Luther King. Sedangkan untuk perdagangan esok hari harga minyak diperkirakan akan dipenuhi oleh beberapa sentimen fundamental dari data sentimen ekonomi Jerman dan faktor kebijakan moneter Jepang.


(Sumber : http://vibiznews.com/feed/ )

Speak Your Mind

*

*