Laba PT Cikarang Listrindo Naik Jadi US$102,8 Juta

INILAHCOM, Jakarta – Periode 31 Desember 2016, PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) mencatat kenaikan laba bersih menjadi US$102,8 juta dari US$80,01 juta pada periode yang sama tahun 2015.

Untuk penjualan perseroan mencatat kenaikan tipis menjadi US$550,8 juta dari US$547,8 juta. Penjualan tersebut dari segmen kawasan industri menjadi US$401,8 juta dari US$381,8 juta.

Untuk penjualan ke PLN menjadi US$148,9 juta dari US$166,08 juta. Sedangkan beban pokok penjualan menjadi US$362,6 juta dari US$362,4 juta. Jadi laba kotor menjadi US$188,1 juta dari US$185,4 juta. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Senin (27/3/2017).

Perseroan menanggung beberapa beban pada periode ini antara lain beban administrasi menjadi US$45,2 juta dari US$37,9 juta. Beban penjualan menjadi US$4,8 juta dari US$4,2 juta. Pendapatan lain-lain naik menjadi US$1,4 juta dari US$475.848. Sementara beban lain-lain menjadi US$29,9 juta dari US$12,1 juta.

Laba usaha sebelum pajak penghasilan menjadi US$109,6 juta dari US$131,5 juta. Pendapatan bunga menjadi US$2,3 juta dari US$1,9 juta. Beban pajak pendapatan bunga menjadi US$44.974 dari US$380.227. Beban pendanaan menjadi US$44,5 juta dari US$24,8 juta.

Catatan tentang laba sebelum pajak menjadi US$87,06 juta dari US$108,2 juta. Manfaat pajak menjadi US$36.7 juta dari beban pajak penghasilan sebesar US$28,2 juta. Laba bersih menjadi US$103,8 juta dari US$80,01 juta.

Perseroan berhasil meningkatkan total aset menjadi US$326,06 juta dari US$165,3 juta. Untuk total utang cenderung turun menjadi US$666,7 juta dari US$668,5 juta.

Perseroan bergerak di industri pusat pembangkit tenaga listrik, pemasaran, pendistribusian tenaga listrik dan agen. Pembangkit listrik POWR terletak di Cikarang – Bekasi. Pada pemegang saham POWR di atas 5 persen antara lain PT Udinda Wahanatama (30,92%), PT Brasali Industri Pratama (27,04%) dan PT Pentakencana Pakarperdana (27,04%).

Saham POWR hari ini dibukan di Rp1.230 per saham. Dalam setahun terakhir, harga tertinggi saham POWR di Rp1.645 per saham pada penutupan 5 Agustus 2016. Sedangkan harga terendah di Rp1.190 per saham pada penutupan 9 Februari 2017.


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*