Kenaikan Harga Saham MASA dalam Pengawasan BEI

INILAHCOM, Jakarta – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menilai peningkatan harga saham PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA) di luar kebiasaan atau Unusual Market Activity (UMA).

Menurut otoritas bursa, informasi terakhir tentang perseroan yang dipublikasi pada 10 November 2016 tentang laporan bulanan registrasi pemegang efek atau perubahan struktur pemegang saham. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Jumat (11/11/2016).

Saham MASA hari ini dibuka di harga Rp346. Saham MASA pada penutupan perdagangan 2 November di Rp202. Pada penutupan perdagangan 8 November berada di Rp228 dan pada penutupan perdagangan 10 November di Rp346.

MASA merupakan emiten bidang industri pembuatan ban untuk semua jenis kendaraan bermotor, dan pengusahaan dan pengelolaan Hutan Tanaman Industri (HTI). Saat ini, kegiatan utama MASA adalah pembuatan ban luar kendaraan bermotor roda dua (merek Corsa) dan roda empat (merek Achilles). Selain itu, MASA juga memproduksi dan memasarkan ban jenis Solid Tire (ST) dan Truck and Bus Radial (TBR).

Pemegang saham MASA antara lain PT Central Sole Agency (pengendali) sebesar 16,67%, Pieter Tanuri (direksi) (pengendali) sebesar 15,32%, Lunar Crescent International Inc., British Virgin Islands sebesar 15,11% dan Standard Chartered Bank SG PVB Clients AC sebesar 8,97%.


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*