Kekayaan "Alibaba" Tergusur Raja Properti China

INILAHCOM, Beijing – Raja properti China menggeser total kekayaan pemilik Alibaba, Jack Ma dari posisi puncak daftar miliarder dari hasil survei terakhir.

Dari laporan Hurun Rich List tahun 2016, survei kekayaraan dilakukan terhadap 754 miliarder China yang berkiprah di negara itu maupun di dunia. Miliarder China yang bisnisnya merambah AS sebanyak 535 orang dan ada 595 miliarder yang mengais rejeki di China daratan saja.

Wanda Wang Jialin memiliki kekayaan US$32,1 miliar dikumpulkan dari konglomerasinya Dalian Wanda. Bisnisnya bergerak di bidang real estate dan hibungan. Jaringan bisnisnya juga memiliki gedung teater yang menjadi bagian dari AMC. Bisnis pembuatan film dengan label Legendary Entertainment. Wang sedang dalam pembicaraan untuk membeli Dick Clark Productions.

Miliarder lainnya adalah Yao Zhenhua dari Baoneng Group di urutan keempat, dalam daftar yang dipublikasi Kamis (13/10/2016) kemarin. Dia melesat dari posisi di 200 besar dengan peningkatan sembilan kali lipat kekayaannya mencapai 17,2 miliar. Namanya kian tersohor di tahun ini karena agresif melakukan beberapa akuisisi perusahaan seperti saham, Vanke, pengembang real estate terkemuka China.

“Yao mewakili gelombang baru miliarder dari investasi keuangan di China. Bisnisnya dimulai dari berdagang sejak 20 tahun lalu. Kemudian masuk sektor manufaktur, pengembangan real estate, IT dan saat ini fokus di investasi keuangan,” jelas pendiri Hurun, Rupert Hoogewert seperti mengutip cnbc.com.

Sementara pendiri raksasa bisnis online Alibaba, Jack Ma kekayaannya melonjak 41 persen menjadi US$30,6 miliar, atau terpaut tipis di bawah kekayaan Wang.

Dafat orang kaya lainnya adalah raksasa teknologi Pny Ma dan Zhong Qinghiu dari Wahaha, pembuat minuman. Mendiri mesin pencari Baidu, Robin Li dan istrinya, Malissa Ma berada di urutan kedelapan.


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*