Jelang Sore, Euro Terpantau Menguat


shadow

Financeroll – Pergerakan pasar mata uang di hari Kamis(18/2), euro terpantau menguat terhadap dollar AS menjelang dirilisnya laporan kebijakan Bank Sentral Eropa.

Berlangsungnya perdagangan di sesi Eropa, EURUSD menguat 0.25% di level 1.1426 dimana pasangan ini terpantau bergerak menyentuh level 1.1394 untuk sesi terendah harian dan level 1.1427 untuk sesi tertinggi harian.

Menjelang sore ini, euro terlihat mampu alami penguatan terhadap dollar AS ketika greenback terlihat alami pelemahan permintaan setelah dirilisnya laporan FOMC bulan Januari lalu. Pada hasil pertemuan kebijakan 27-28 Januari lalu, para pejabat resmi Bank Sentral AS terlihat menunjukkan kekhawatirannya atas kenaikan tingkat suku bunga yang tergesa-gesa, karen hal ini dapat membekukan pemulihan ekonomi di wilayah Amerika.

Sementara itu, gejolak pergerakan euro akan terjadi pada hari ini ketika pasar tengah menanti laporan hasil pertemuan kebijakan dari Bank Sentral Eropa. Apabila hasil tersebut bersifat “hawkish” maka peluang bagi euro memperkuat posisinya saat ini dapat terjadi, namun jika hasil tersebut bersifat “dovish”, maka ini merupakan sebuah ancaman euro untuk alami pelemahan terhadap greenback.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*