Jelang Pidato Abe, Bursa Tokyo Negatif

Financeroll – Bursa saham Jepang jatuh untuk pertama kalinya dalam empat hari dipicu penguatan yen yang membebani ekspor. Di samping itu, investor menunggu keputusan dari Perdana Menteri Shinzo Abe menunda kenaikan pajak penjualan. Indeks Topix turun 1 % menjadi 1.366,59 pukul 09:08 waktu Tokyo, Rabu, dengan semua 33 kelompok industri jatuh pada volume 18 % lebih tinggi dari rata-rata 30-hari intradaynya. Nikkei 225 Stock Average turun 0,8 % menjadi 17.091,13. Yen naik 1,4 % terhadap pound dan 0,4 % terhadap dollar pada hari Selasa setelah jajak pendapat yang menunjukkan bahwa pemilih di Inggris Raya yang condong ke arah untuk meninggalkan Uni Eropa (Brexit), membuat beberapa investor takut sehingga mencari mata uang safe haven. Abe dijadwalkan untuk berbicara kepada wartawan pada konferensi pers pukul 18.00 di Tokyo, Rabu ini, di mana ia akan mengumumkan penundaan pajak penjualan. Perdana menteri juga akan mengungkap sebuah anggaran tambahan “besar” untuk memacu pertumbuhan di briefing hari ini, surat kabar Yomiuri melaporkan, tanpa atribusi


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*