Jelang NFP, Emas Bertahan di Fibo

shadow

Di sesi Kamis harga emas (XAUUSD) kembali mengalami gempuran para bears. XAUUSD terjatuh lagi dari 1297.05 ke 1280.40 dan ditutup di 1282.45. Level terendah sesi kemarin adalah level terendah sejak 19 Juni. Menjelang data NFP beberapa jam lagi, bayang-bayang tekanan jual masih tetap menggelayuti perdagangan emas.

Pada grafik harian terlihat, saat ini XAUUSD masih bertahan di atas level 61,8% Fibonacci yang berada di 1280.55, sudah diuji kemarin. Secara teknikal zona ini adalah wilayah support kuat yang memberi peluang besar terjadinya rebound. Jika terbukti demikian saat data NFP dirilis, XAUUSD bisa melesat naik menerjang zona resistance 1288.60 dan 1300.00

Saran Transaksi (saat NFP rilis):

Buy di 1281.00
SL di 1271.00
TP di 1300.00


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*