Inilah Tujuan PT BRMS Terbitkan Saham Baru

INILAHCOM, Jakarta – PT Bumi Resources Mineral Tbk (BRMS) berencana untuk melakukan penerbitan baru sebanyak 45 miliar saham baru tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu.

Saham baru ini ditetapkan akan dijual dengan harga Rp84 per lembar saham. Total dana yang ditargetkan dari aksi korporasi ini adalah senilai Rp3,8 triliun. Dana ini nantinya akan digunakan perseroan untuk melakukan pembayaran utang.

Saat ini perseroan memiliki utang yang akan jatuh tempo tahun ini sebesar US$286,11 juta atau setara dengan Rp3,80 triliun (kurs Rp13.300) dengan perincian US$154,95 juta kepada Wexler Capital Pte. Ltd, US$90 juta kepada 1st Financial Company Limmited dan US$41,15 juta kepada Pemberi Jasa.

Nantinya para pemberi utang akan membeli seluruh saham dari hasil penerbitan saham baru ini. Demikian menurut keterbukaan informasi BEI, Jumat (21/4/2017).

Dari aksi ini perseroan mengharapkan untuk merestrukturiasi utang dan menurunkan beban keuangan sehingga dapat meningkatkan keuntungan perseroan.

Dengan aksi ini, presentase kepemilikan saham publik akan terdilusi sebesar Rp63,92% yaitu dari sebesar 5,46% dari sebelum rencana transaksi menjadi sebesar 1,97% setelah rencana transaksi. [hid]
    


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*