Inilah Transaksi Pemegang Saham Tertentu Bank Ina

INILAHCOM, Jakarta –  PT Bank Ina Perdana Tbk (BINA) menjelaskan beberapa pemegang saham preseroan melakkan transaksi kepemilikan.

Mereka diantaranya OCBC Securities Pte Ltd yang berbasis di Singapura melakukan penjualan sebanyak 399,5 juta saham BINA. Penjualan dilakukan pada 10 Februari 2017 dengan harga Rp340 per saham.

Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Jumat (17/2/2017) pekan lalu. Pada 9 Februari, OCBC Securities juga telah menjual 390.500.000 saham di harga Rp340 per saham.

Sementara PT Samudra Biru yang berbasis di Jakarta melakukan transaksi pembelian saham perseroan. Pembelian tersebut mencapai 449.977.908 saham. PT Samudra Biru mendapat harga Rp340 per saham pada 10 Februari 2017 dengan tujuan investasi.

Transaksi lain saham BINA dilakukan PT Gaya Hidup Masa Kini yang berbasis di Jakarta. Transaksi pembelian mencapai 340.022.092 saham pada 9 Februari 2017. PT Gaya Hidup Masa Kini memperoleh harga Rp340 per saham untuk tujuan investasi.

Pemegang saham BINA adalah OCBC Securities Pte Ltd-Client A/C (37,62%) dan PT Philadel Terra Lestari (20,00%). Adapun pemegang saham pengendali Bank Ina Perdana adalah Oki Widjaja dan Pieter Tanuri.

Pada perdagangan Jumat lalu saham BINA berakir di Rp326 per saham. Harga tertinggi saham BINA dalam setahun terahir di Rp378 per saham pada penutupan perdagangan 11 Januari 2017. Saham terendah di Rp155 per saham pada penutupan 31 Oktober 2016.


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*