Ini Beda Investasi Saham dan Emas

INILAHCOM, Jakarta – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberikan gambaran umum perbedaan investasi emas dengan saham.

Direktur Pengembangan BEI Nicky Hogan menjelaskan, investasi saham itu dalam artian memiliki perusahaan dari produk yang dibeli.

“Ketika beli saham jadi memiliki perusahaan,” kata dia di Jakarta, Selasa (8/3/2016).

Sementara itu, menurut dia, investasi emas fokus ke fisik emas tanpa memiliki produsen emas. Diketahui produsen emas seperti PT Aneka Tambang Tbk (ANTM).

“Komoditi harganya tergantung ekonomi dunia,” jelas dia.

Ia ingin meluruskan pemahaman yang keliru tentang investasi saham yang kabarnya mempunyai risiko tinggi. Padahal itu tidak benar.

“Selama ini masyarakat mendengar higt risk higt agen, itu spekulasi namanya dan cocok. Tapi bagi investor tidak demikian. Padahal bicara investasi itu jangka panjang berkala orientasi jangka panjang risiko tidak tinggi,” ucap dia. [jin]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*