Indeks Shanghai 19 April Merosot 1 Persen, Saham Bank dan Asuransi Jeblok

Mengawali perdagangan saham di bursa Tiongkok Rabu (19/04), Indeks Shanghai bergerak lemah, saat ini terpantau turun -33,15 poin atau -1,04 persen menjadi 3163.57. Pelemahan bursa Shanghai terganjal pelemahan bursa Wall Street yang melemah akibat merosotnya saham Goldman Sachs.

Pasar saham AS jatuh pada akhir perdagangan hari Rabu dinihari (19/04) setelah laporan pendapatan Goldman Sachs yang dibawah perkiraan yang mengejutkan Wall Street. Investor juga tetap waspada di tengah ketegangan AS-Korea Utara dan mendekatnya pemilihan presiden Perancis.

Indeks Dow Jones Industrial Average jatuh 113,64 poin, atau 0,55 persen, menjadi ditutup pada 20,523.28. Indeks S & P 500 turun 6,82 poin, atau 0,29 persen, menjadi berakhir pada 2,342.19. Indeks Nasdaq turun 7,32 poin, atau 0,12 persen, menjadi ditutup pada 5,849.47.

Lihat : Bursa Wall Street Merosot, Laporan Laba Goldman Sachs Mengecewakan

Kemerosotan saham Goldman Sachs menyeret saham-saham keuangan global, termasuk saham perbankan dan asuransi. Saham ICBC merosot -0,82 persen, saham Bank of China turun -0,83 persen, saham China Merchants Bank turun -1,48 persen, saham Bank of Communications merosot -1,79 persen, saham China Minsheng Bank merosot -2,06 persen, saham China CITIC Bank merosot -2,34 persen.

Saham-saham Asuransi juga merosot. Saham Ping An Insurance menurun -0,88 persen, saham China Life Insurance merosot -2,31 persen.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan indeks Shanghai berpotensi lemah jika kemerosotan saham keuangan berlanjut. Indeks diperkirakan bergerak dalam kisaran Support 3066-2964, dan jika naik akan bergerak dalam kisaran Resistance 3265-3367.

Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center 
Editor: Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*