Indeks Kospi Alami Rebound, Tren Negatif Berpotensi Berlanjut

Pergerakan bursa saham Korea Selatan untuk perdagangan hari ini (11/3) mengalami kondisi yang rebound setelah sempat mengalami konsolidasi selama dua hari perdagangan terakhir dan sempat bergerak di kisaran 1950 basis poin. Naiknya pergerakan bursa saat ini sesuai dengan prediksi sebelumnya dimana konsolidasi hanya bersifat sesaat dan peluang rebound akan masih terjadi dalam jangka pendek mengingat pergerakan indikator teknikal masih menunjukan kondisi yang bullish.

Selain itu, peningkatan pergerakan bursa saham Korea Selatan juga disebabkan oleh adanya indikasi bahwa kebijakan Bank of Japan yang mengalokasikan dana sebesar 60 – 70 triliun yen dalam waktu dekat ini akan memberikan harapan positif bagi perekonomian negara tersebut.

Indeks Kospi ditutup naik 0,48% menjamdi 1963,87 basis poin. Sedangkan indeks berjangka mengalami kenaikan 1,16 poin menjadi 255,49 basis poin dengan level support sebesar 253,46 poin dan level resistant 256,93 poin.

Untuk perdagangan esok hari, pergerakan bursa saham Korea Selatan diperkirakan akan masih berpeluang mengalami kenaikan dan tidak menutup kemungkinan akan menyentuh level 1970 basis poin. Malam ini investor akan menantikan pergerakan bursa saham Amerika Serikat yang akan dipengaruhi oleh sentimen aksi beli saham yang akan terjadi setelah sebelumnya sempat mengalami konsolidasi.

Joko Praytno/Senior Analyst Economic Research at Vibiz Research/VM/VBN

Editor: Jul Allens

Pic : www.businesskorea.co.kr


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*