IHSG Langsung Bergerak Fluktuatif

INILAHCOM, Jakarta – Pergerakan IHSG pada awal perdagangan Selasa (25/4/2017) di aera positif ke 5.668.67. Volume perdagangan mencapai 2,6 miliar saham senilai Rp1,9 triliun.

Indeks sempat menyentuh level 5.696,38 dari pembukaan di 5.690. Namun penguatan berbalik arah bahkan sempat tergelincir di area negatif ke 5.662,5. Walaupun berhasil menembus area positif lagi.

Penguatan seiring dengan 153 saham yang positif, 91 saham melemah dan 106 saham belum mengalami perubahan. Indeks LQ45 hanya menambahkan 0,06 persen, indeks JII malah turun 0,2 persen, indeks ISSI juga berkurang 0,07%, indeks SMInfra18 maju 0,07 persen dan IDX30 masih stagnan.

Penahan penguatan indeks terjadi pada saham sektor aneka industri yang turun 1,1 persen disusul saham sektor perdagangan yang turun 0,8 persen. Untuk penguatan coba dilakukan saham keuangan dan saham sektor aneka industri yang sama-sama menguat 0,6%.


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*