IHSG 9 Desember Berakhir Datar; Mingguan Masih Positif Terbantu Penguatan Rupiah

Pada penutupan perdagangan akhir pekan Jumat sore (09/12), Indeks Harga Saham Gabungan berakhir datar, naik tipis 0,08 persen pada 5308,13. Sedangkan indeks LQ 45 juga berakhir datar, naik tipis 0,07 persen pada 890,31. Penguatan IHSG terpicu usaha bargain hunting investor lokal setelah harga minyak mentah meningkat.

Harga minyak mentah memperpanjang kenaikan pada hari Jumat (09/12) di sesi Asia, didukung oleh meningkatnya optimisme bahwa produsen non-OPEC setuju untuk memotong produksi menyusul perjanjian kelompok OPEC untuk membatasi produksi.

Harga minyak mentah berjangka AS untuk pengiriman Januari naik 16 sen atau 0,31 persen menjadi $ 51,00 per barel.

Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Februari masih stabil pada $ 53,89 per barel.

Lihat : Harga Minyak Mentah Sesi Asia Meningkat Mencapai $ 51

Sore ini terpantau 142 saham menguat dan 164 saham melemah. Transaksi saham terjadi sebanyak 10,83 miliar saham dengan nilai nominal Rp.7,94 triliun, dengan frekuensi sebanyak 233,071 kali.

Pada sore ini, IHSG terdukung oleh 7 sektor yang negatif, dengan penguatan tertinggi sektor Pertambangan yang naik 0,85 persen.

Sore ini IHSG tertekan aksi profit taking investor asing. Terpantau dana asing yang keluar pasar modal mencapai net Rp 54,88 miliar.

Secara mingguan IHSG masih positif 0,82 persen, sebagian besar terdukung penguatan Rupiah mengatasi upaya profit taking investor asing.

Malam nanti akan dirilis data Michigan Consumer Sentiment Desember yang diindikasikan meningkat. Jika terealisir akan menguatkan bursa Wall Street.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya IHSG akan bergerak positif jika bursa Wall Street terealisir positif. Juga akan mencermati pergerakan harga minyak mentah. Secara teknikal IHSG akan bergerak dalam kisaran Support 5282-5257, dan kisaran Resistance 5332-5361.

Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*