Harga minyak tertahan di bawah US$ 50

SIDNEY. Harga West Texas Intermediate (WTI) melorot lagi sore ini, Senin (19/1) setelah Irak menyentuh rekor produksi minyak.

Harga WTI untuk pengiriman Maret di bursa Nymex, terperosok 1% menjadi US$ 48,19 per barel pada pukul 18:02 WIB.

Harga minyak melorot setelah Irak mengatakan, produksi minyak menyentuh rekor yaitu 4 juta barel per hari, menurut Menteri Minyak Irak Adel Abdul Mahdi.

“Dengan suplai melebihi permintaan, kemungkinan harga minyak masih jatuh. Harga di atas US$ 50 per barel terbukti terjadi sangat singkat. Perkiraan saya, harga akan sideways sebelum kembali turun,” kata  Christopher Bellew, Senior Broker di Jefferies International Ltd. Dia memperkirakan, harga minyak mentah bisa mencapai US$ 40 atau lebih rendah lagi.

Harga minyak mentah sudah terpangkas 50% di tahun lalu, setelah AS membanjiri produksi minyak. Di sisi lain, negara OPEC enggan memangkas produksi.

Harga minyak Brent juga tergelincir 1% ke kisaran US$ 49,69 per barel sore ini.    

Editor: Sanny Cicilia


Distribusi: Kontan Online

Speak Your Mind

*

*