Harga Emas Menguat Ditengah Pertemuan G7

Pergerakan harga emas spot untuk perdagangan sore hari ini (25/3) terpantau mengalami pergerakan rebound. Harga logam mulia tersebut naik akibat sentimen rapat G7 yang kini sedang berlangsung dimana agenda utama yang dibahas mengenai penyelesaian ketegangan politik dan keamanan antara Rusia dengan pihak Uni Eropa dan juga Amerika Serikat. Dalam pertemuan tersebut dibahas mengenai rencana yang akan disepakati bersama guna mencegah terjadinya kondisi yang lebih buruk lagi jika memang sangsi ekonomi akan diberlakukan kepada Rusia.

Harga emas spot saat ini mengalami kenaikan 0,6% menjadi 1316,86 dollar per troy ons dengan level support sebesar 1308,23 dollar per troy ons dan level resistant 1338,15 dollar per troy ons.

Naiknya harga emas turut diikuti oleh harga logam lainnya seperti perak yang naik 0,38% menjadi 20,12 dollar per troy ons, platinum naik 0,22% menjadi 1434,3 dollar per troy ons dan palladium naik 0,05% menjadi 794,95 dollar per troy ons.

Untuk perdagangan malam hari ini, harga emas diprediksi akan masih dapat melemah mengingat tren bolinger bands masih bearish dan diikuti oleh level RSI yang bercokol di posisi 33,09 sehingga masih akan rawan dari koreksi. Sedangkan indeks dollar sampai dengan sore ini masih bertahan di posisi 80,08 sehingga masih memberikan tekanan bagi permintaan logam mulia.

Joko Praytno/Senior Analyst Economic Research at Vibiz Research/VM/VBN

Editor: Jul Allens

Pic : valuewalk.com


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*