Greenback masih berpotensi menguat kembali


shadow

Financeroll-Mata uang dolar Amerika pada perdagangan di awal pekan ini masih bergerak konsolidasi terhadap major currencies lainnya. Namun secara keseluruhan masih dalam posisi menguat meskipun pada perdagangan akhir pekan lalu sempat terkoreksi sebagai imbas dari hasil kurang memuaskan dari data GDP Amerika.  Akan tetapi secara perlahan greenback kembali ke jalur penguatannya lagi karena optimisme akan wacana perubahan kenaikan suku bunga bank sentral Amerika dalam waktu dekat ini.

Mata uang tunggal Eropa pada perdagangan awal pekan ini kembali tergelicir karena sentimen negatif mengenai perkembangan Yunani. Semakin dekatnya tengat waktu pembayaran utang Yunani telah membuat para investor khawatir akan gagalnya kesepakatan tersebut dan bila hal ini terjadi maka bayang-bayang gagal bayar akan menjadi momok menakutkan di negara para dewa ini.

Untuk perdagangan pekan ini fokus pasar akan tertuju pada event bank sentral meeting seperti dari Eropa, U.K, dan Australia. Para investor akan mencaermati berbagai langkah kebijakan moneter dari beberapa bank sentrala terkait perkembangan recovery ekonomi di masing-masing kawasan. Sedangkan fokus data ekonomi akan terteuju pada perkembangan data payroll Amerika yang akan dirilis pada akhir pekan nanti dimana berdasarkan forecast akan membaik.

Untuk pergerakan hari ini kami memperkirakan mata uang dolar Amerika masih berpeluang untuk kembali ke jalur penguatannya lagi terhadap major currencies  lainnya meskipun data ekonomi GDP AS terkontraksi.  Secara keseluruhan preogres perekonomian Amerika terus membaik dan para investor menaruh harapan terhadap proyeksi kebijakan Federal Reserve selanjutnya. Mencuatnya spekulasi kenaikan suku bunga Fed akan tetap menjadi faktor dominan pendorong greenback berjaya lagi.

Saran transaksi : untuk mengetahui lebih jauh tentang sinyal trading silahkan undang PIN BB 53738CAB

Hendi-Financeroll


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*