Foodpanda mendapat suntikan dana 100 Juta Dolar dari Goldman Sachs


shadow

FINANCEROLL – foodpanda, pemimpin pasar pengiriman makanan secara global mengumumkan telah menerima suntikan sindikasi pendanaan pimpinan Goldman Sachs sebesar 100 juta Dolar AS.

Para investor  lain yang tergabung dalam sindikat ini adalah Rocket Internet SE yang sebelumnya juga telah memberikan pendanaan sebesar 110 juta dolar AS pada Maret 2015 ke foodpanda. Setidaknya hingga kini, foodpanda telah mendapatkan gelontoran dana sebesar 310 juta Dolar AS sejak diluncurkan pada 2012 silam.

foodpanda juga telah mengambil alih para pesaing utamanya yang ada di India, Meksiko, Rusia, Brasil, Eropa Timur dan Asia Tenggara. Dana yang diterima tersebut akan dipergunakan untuk memperluas kegiatan operasional dan meningkatkan layanan guna meningkatkan capaian target pasar sebesar 40 persen.

foodpanda, bersama dengan gabungan afiliasinya, focus dalam mencapai target pasar pada Negara berkembang. Kini telah beroperasi di 40 negara di lima benua, pasar terkemuka di 32, di antaranya India dan Rusia. Foodpanda aktif di lebih dari 580 kota di seluruh dunia, yang beroperasi di 12 dari 20 kota-kota terbesar, dan bermitra dengan partner lebih dari 60.000 restoran

Ralf Wenzel, pendiri serta CEO dari foodpanda grup menyatakan “Kami sangat senang mendapat dukungan dari Goldman Sachs Investment Partners, sehingga kami bisa memperdalam target pasar kami dan bersama-sama membangun pasar layanan pemesanan online dan pengiriman makanan yang lebih besar dengan target lebih dari 3 milyar pelanggan. Pasar di negara berkembang akan menjadi peluang terbesar dan foodpanda akan terus berkomitmen dalam memberikan layanan pemesanan dan online dan pengiriman makanan yang paling aman dan terpercaya”.

Ian Friedman, mewakili sindikasi Goldman Sachs Investment Partners menegaskan bahwa “Kami telah terkesan oleh pertumbuhan dan kualitas yang tinggi dari foodpanda. Kami percaya bahwa foodpanda memiliki kesempatan yang luar biasa untuk mempererat posisi kepemimpinannya di tahun-tahun mendatang. Kami berharap berbagai inovasi yang dibuat oleh foodpanda akan menjadi juara dan pemimpin pasar layanan pemesanan online dan pengiriman makanan”.

Atas sindikasi ini, Goldmas Sachs Investment Partners akan masuk dan duduk dalam Dewan Penasehat Foodpanda.

Foodpanda hadir di Indonesia pada Mei 2012 dan kini hadir di 6 kota besar, Jakarta termasuk Bogor Depok, Tangerang dan Bekasi, Surabaya, Bandung, Medan, Makassar dan Denpasar. Aplikasi foodpanda di telepon pintar dapat diunduh dari OS Andoroid, iOS dan Windows Phone. (Lukman Hqeem)


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*