Fed’s Brainard: Ekonomi AS Belum Menggeliat


shadow

Financeroll – Brainard, salah seorang anggota FOMC, memberikan pidatonya pada Selasa malam (2/6)

Gubernur Federal Reserve, Lael Brainard, pada Selasa malam menegaskan bahwa laporan ekonomi yang telah dirilis sejauh ini tidak menunjukkan bahwa AS akan melihat kebangkitan ekonomi yang signifikan di kuartal kedua.

Bankir-bankir sentral juga mengatakan bahwa penguatan dolar telah menunda suku bunga AS untuk menuju ke tingkat normal. Namun meskipun ekonomi AS masih terasa suram, dia mengatakan bahwa kenaikan suku bunga pada tahun 2015 masih mungkin terjadi.

Menambahkan suara bearish untuk perdebatan atas prospek ekonomi, Brainard memberi penjelasan sepenuhnya tentang bagaimana dolar yang kuat, permintaan luar negeri yang lemah, dan jatuhnya harga minyak telah merunyamkan prospek AS. Beberapa manfaat yang diharapkan seperti tingkat belanja konsumen yang lebih tinggi misalnya, belum terwujud sampai sekarang, sementara hambatan ekspor tercatat lebih parah dan berkelanjutan daripada yang diantisipasi.

Komite pengaturan kebijakan Fed yang bertemu pada bulan Juni akan membukakan pintu untuk kenaikan suku bunga. Pejabat Fed telah mengisyaratkan bahwa kenaikan suku bunga tersebut tidak akan terjadi pada bulan Juni, mengingat adanya kekecewaan dalam beberapa laporan ekonomi yang dirilis.(Edo Bramantio – Financeroll)

Untuk berlangganan sinyal premium dan pemasangan iklan, hubungi pin bb 53738CAB


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*