Euro Perkasa, Pasca Data Tiongkok


shadow

Financeroll – Euro terpantau menguat pada perdagangan valuta asiang di Selasa sore, pasca dirilisnya data ekonomi Tiongkok yang menambah atas prospek pertumbuhan perekonomian global.

EURUSD menguat 0,19% di level 1,2822, tidak jauh dari posisi tertinggi 1,2840, dari level 1,2799 di akhir Senin.

Menguatnya Euro didukung oleh data ekonomi Tiongkok dimana berdasarkan Biro Statistik Nasional Tiongkok yang menyatakan bahwa penjualan ritel di wilayah Tiongkok sedikit menurun menjadi 11.6%, dari 11.9% di bulan sebelumnya, dilanjutkan dengan hasil produksi industri Tiongkok yang naik sebesar 8.0%, dari 6.9% di bulan sebelumnya, dan PDB Tiongkok yang melambat menjadi 7.3%, dari 7.5% di kuartal sebelumnya.

Data yang lemah juga menambah kekhawatiran bahwa pertumbuhan global yang melemah dapat bertindak sebagai hambatan pada ekonomi AS, sehingga mengurangi permintaan terhadap dolar.

Sementara itu mata uang tunggal melemah terhadap yen, dengan EURJPY melemah 0,23% di level 136,59. -DT-


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*