Euro Mengalami Tekanan

Euro Mengalami Tekanan

Financeroll – Pergerakan euro melemah seiring timbulnya spekulasi bahwa European Central Bank berpikir untuk melakukan bantuan stimulus ekonomi untuk menjaga penurunan nilai mata uang tunggal Eropa.

Hal ini seiring dengan pernyataan dari President ECB Mario Draghi dimana telah mempertimbangkan untuk mengakhiri sterilisasi era-krisis belanja obligasi.

Sebab dengan mengakhiri sterilisasi era-krisis belanja obligasi maka akan berpengaruh pada penambahan tingkat likuiditas pada sistem keuangan regional.

Kami berpendapat bahwa untuk pergerakan euro selanjutnya kemungkinan masih ada peluang untuk bearish lagi karena dengan adanya pernyataan Mario Draghi maka reaksi pelaku pasar adalah negatif.

Dalam tubuh ECB sendiri ternyata terjadi perdebatan terkait pernyataan Mario Draghi yang sekiranya mempengaruhi pergerakan euro selanjutnya.

Sementara itu dolar Australia menguat setelah Reserve Bank of Australia mengurangi intervensi dan yen melemah akibat pasar saham Tokyo sedikit menguat.

(HP-FR)

facebookgoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


(Sumber : http://financeroll.co.id/feed/ )

Speak Your Mind

*

*