Emas COMEX Rebound

INILAHCOM, Chicago – Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange berbalik naik atau rebound, Rabu atau Kamis (09/07/2015) pagi WIB. Itu karena dolar AS melemah, memberikan momentum kenaikan logam mulia.

Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Agustus naik 10,9 dolar AS, atau 0,95 persen, menjadi menetap di US$1.163,50 per ounce. Indeks dolar AS turun 0,59 persen menjadi 96,20 pada pukul 18.42 GMT. Indeks adalah ukuran dari dolar terhadap sekeranjang mata uang utama.

Emas dan dolar biasanya bergerak berlawanan arah, yang berarti jika dolar melemah, emas berjangka akan naik, karena emas yang diukur dalam dolar menjadi lebih murah bagi investor. Emas juga mendapat dukungan karena investor juga berhati-hati memantau situasi di Yunani, karena pemerintah Yunani dan para pemimpin zona euro melanjutkan negosiasi atas krisis utang negara.

Risalah dari pertemuan Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) Federal Reserve AS akan dirilis pada Jumat, dan investor mengawasi dengan cermat untuk setiap petunjuk kapan suku bunga AS akan naik. Perak untuk pengiriman September naik 19,4 sen, atau 1,30 persen, menjadi ditutup pada 15,163 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober turun US$5,70 atau 0,55 persen, menjadi ditutup pada US$1.035,80 per ounce. [tar]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*