Dollar Singapura 13 Maret Tambah Tenaga Menekan USD dan Rupiah

Ditengah perdagangan pasar valas Singapura hari pertama pekan ketiga bulan Maret pada hari  Senin (10/3),  dollar Singapura kembali berhasil lanjutkan penguatannya  terhadap dollar AS dan juga terhadap rupiah. Momentum bearish dollar AS menjadi pijakan kuat bagi kurs SGD kalahkan kedua rivalnya tersebut.

Pergerakan dollar Singapura terhadap Rupiah pada pair SGDIDR di pasar spot saat ini  bergerak positif   di kisaran 9467,04 setelah perdagangan sebelumnya ditutup lemah di  9435,30. Demikian untuk kurs transaksi BI nilai kurs SGD diperkuat ke posisi 9515,41 setelah sebelumnya di 9478,21.

Terhadap dollar AS terkini,  kurs Singapura sedang menguat ke kisaran 1.4107  setelah diawal perdagangan dibuka lemah pada level 1.4117. Pada perdagangan  sebelumnya  pair USDSGD menutup perdagangan akhir pekan lalu dengan bullish yang  berakhir di 1.4113.

Untuk pergerakan selanjutnya jika dollar AS berhasil rebound terhadap banyak rival utamanya di pasar valas global maka laju kurs SGD dapat terjadi koreksi. Pekan lalu secara mingguan kurs SGD cetak pelemahan baik terhadap dollar AS dan juga rupiah.

Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*