Dollar AS Menguat pada Penutupan Jumat

shadow

Financeroll – Dolar membukukan kenaikan mingguan pada penutupan sesi Jumat setelah ketua Federal Reserve Janet Yellen mengatakan bahwa bank sentral kemungkinan tetap akan menaikkan suku bunga pada tahun 2015.

Indeks Dolar AS, yang merupakan ukuran kekuatan dolar terhadap enam mata uang lainnya, naik 1,1% minggu ini ke level 96,1770.

Di Universitas Massachusetts Amherst, Kamis malam, Yellen mengatakan sebagian besar anggota komite suku bunga The Fed, termasuk dirinya sendiri, percaya bahwa kondisi ekonomi global akan menjamin kenaikan suku bunga pada akhir tahun ini.

EURUSD euro diperdagangkan pada $ 1,1203 akhir Jumat di New York, turun 0,9% dari level $ 1,1360 pada akhir pekan lalu. Dolar USDJPY naik menjadi 120,54 yen pada sesi Jumat, naik 0,5% dari 119,90 yen pada pekan lalu.(Edo Bramantio – Financeroll)

Untuk berlangganan sinyal premium dan pemasangan iklan, hubungi pin bb 53738CAB


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*