Dolar Terpantau Lemah Terhadap Yen Paska Data Pekerjaan

Dolar Terpantau Lemah Terhadap Yen Paska Data Pekerjaan

Financeroll – Pada perdagangan valuta asing di hari Senin(13/01) mata uang dolar telah diperdagangkan di level rendah 1 bulan terhadap yen, setelah rilisnya data pekerjaan AS pekan lalu.

Selama berlangsungnya perdagangan, pasangan USD/JPY telah menyentuh level 103.26. Pasangan cenderung menembus level support di level 102.63 dan level resistant di level 104.12.

Dolar telah menurun paska rilis data payroll nonfarm AS yang menunjukan bahwa perekonomian AS telah menambahkan 74.000 pekerjaan di bulan Desember, jauh di bawah ekpesktasi sebesar 196.000 perkerjaan baru.

Tingkat pengangguran turun ke level rendah 5 tahun sebesar 6.7%, dari 7% di bulan November.

Rilis data yang lemah telah memberikan ekspektasi untuk the Fed  akan segera melakukan pemangkasan program stimulus di bulan ini. The Fed telah membuat keputusan untuk memangkas program pembelian obligasinya sebesar $10 juta  menjadi $75 juta per bulan.

Pada perdagangan valutan asing lainnya di hari ini, pasangan EUR/USD menguat 0.03% di level 1.3672, dan EUR/JPY melemah 0.67% di level 141.43.

facebookgoogle_plusredditpinterestlinkedinmail


(Sumber : http://financeroll.co.id/feed/ )

Speak Your Mind

*

*