Dolar Tembus Rp 13.900, IHSG Loyo

Jakarta -Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) jatuh 42 poin digempur sentimen negatif dari dalam luar negeri. Kembali melemahnya nilai tukar rupiah membuat investor melepas saham.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) ditutup melemah di posisi Rp 13.870 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu di Rp 13.840 per dolar AS.

Mengawali perdagangan pagi tadi, IHSG turun 13,689 poin (0,31%) ke level 4.470,553. Lesunya Wall Street semalam memberi sentimen negatif.

Indeks terus meluncur tajam tanpa ada tanda-tanda rebound. Hampir seluruh indeks sektoral pun jatuh ke teritori negatif.

Pada penutupan perdagangan Sesi I, IHSG melemah 34,665 poin (0,77%) ke level 4.449,577 masih belum beranjak dari zona merah. Aksi jual investor asing membuat IHSG melemah.

Posisi terendah yang sempat disinggahi IHSG hingga siang hari ini ada di level 4.427,865. Saham-saham bank dan perkebunan paling banyak dijual.

Mengakhiri perdagangan, Kamis (20/8/2015), IHSG ditutup anjlok 42,331 poin (0,94%) ke level 4.441,911. Sementara Indeks LQ45 ditutup jatuh 8,464 poin (1,12%) ke level 747,935.Next

(ang/dnl)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com


Distribusi: finance.detik

Speak Your Mind

*

*