Dolar Naik Pasca Voting Suara Crimea

Financeroll – Dolar AS menguat ke level tertinggi pada perdagangan hari Senin, setelah keluarnya voting suara yang menjelaskan bahwa Crimea memisahkan diri dari Ukraina dan bergabung dengan Rusia.

Pada perdagangan di hari Senin, Dolar menguat terhadap Yen Jepang dan berada di level ¥101,62 dibandingkan dengan pada hari Jumat ¥101,40.

Menguatnya Yen pada pekan lalu karena ketegangan meningkat menjelang voting suara dari Crimea yang hendak memisahkan diri dari Ukrainan dan bergabung dengan Rusia.

Pada perdagangan lainnya, EUR/USD melemah 0.12%, di level $1,3900 dari sesi sebelumnya di level $1,3910 pada hari Jumat.

Indeks Dolar yang melacak kinerja greenback terhadap mata uang utama lainnya, stabil di level 79,490 dari level 79,493 pada hari Jumat. -DT-


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*