Dolar Aussie Melamah


shadow

Financeroll – Perdagangan valuta asing di hari Kamis(30/10), dolar Aussie terpantau melemah terhadap greenback setelah terjadinya penurunan harga impor di wilayah Australia, ditengah berakhirnya Quantitative Easing atau Pelonggaran Kuantitatif AS oleh The Fed.

Selama berlangsungnya perdagangan di sesi Asia, pasangan AUD/USD melemah 0.32% di level 0.8768 dimana terpantau menyentuh level 0.8760 untuk sesi terendah harian dan level 0.8800 untuk sesi tertinggi harian.

Dolar Aussie terpantau melemah ketika sebuah laporan resmi yang dirilis oleh Biro Statistik Australia telah menyatakan bahwa Index Harga Impor mengalami penurunan, yang disesuaikan secara musiman, menjadi 0.8% di bulan September, setelah alami penuruann sebesar 3.0% di bulan Agustus lalu.

Sementara itu, faktor lain yang mendukung melemahnya dolar Aussie terhadap greenback telah datang ketika berakhirnya Pelonggaran Kuantitatif oleh Bank Sentral AS, yang mana hal ini telah memberikan dukungan bagi dolar AS untuk mengalami rally terhadap beberapa mata uang utama lainnya.

Pada Kamis dini hari tadi, Komite Federal Pasar Terbuka memutuskan untuk mengakhiri program pembelian obligasi di kuartal tiga tahun 2014 ini dan meninggalkan tingkat suku bunga tanpa perubahan di level rendah 0.00 – 0.25%.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*