Dolar AS Rp 14.000, Money Changer Dipadati Penukar Valas

Jakarta -Nilai tukar rupiah terhadap dolar terus melemah. Pagi tadi, dolar sempat tembus Rp 14.000. Masyarakat pun terus berdatangan menukarkan valuta asing di pusat penukaran mata uang alias money changer.

Di salah satu money changer di kawasan Kwitang, Jakarta Pusat, PT Ayu Masagung, tampak terlihat penukar uang terus berdatangan. Teller di money changer ini pun tampak sibuk melayani para penukar uang.

“Sudah ramai dari pagi tadi. Belum sampai beratus-ratus sih, tapi sudah ramai dari pagi,” kata seorang teller, Senin (24/8/2015).

Pantauan detikFinance, penukar uang silih bergantian keluar masuk gedung money changer. Empat teller pun belum bisa melayani semua penukar sekaligus. Alhasil antrian pun terjadi.

Rata-rata dari mereka menukarkan dolar ke dalam rupiah, karena mengetahui dolar saat ini sudah semakin tinggi.

“Saya nukar 500 dolar, ya kebetulan saja sedang tinggi. Adanya hanya 500. Ditukar semua saja,” tutur Marzoni salah seorang penukar uang.

Di money changer ini, informasi terkini per pukul 11.15 WIB, penukar yang menjual dolar dihargai Rp 13.980, sedangkan yang membeli dolar dihargai Rp 14.030. Naik sedikit dari pukul 10.15 WIB, yaitu beli dolar dihargai Rp 14.020, sedangkan jual dihargai 13.970.

(zul/ang)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com


Distribusi: finance.detik

Speak Your Mind

*

*