Dolar AS Mixed Di Sesi Pagi


shadow

Financeroll – Pada perdagangan valuta asing di hari Selasa(21/10) mata uang dolar Australia telah diperdagangkan menguat di sesi Asia menjelang hasil minute dari pertemuan dewan bank sentral, dan data ekonomi dari Tiongkok.

Selama berlangsungnya perdagangan, AUDUSD diperdagangkan menguat 0.07% di level 0.8791, USDJPY diperdagangkan melemah 0.01% di level 106.93, dan EURUSD diperdagangkan melemah 0.04% di level 1.2795.

Australia akan merilis hasil minute untuk bulan Oktober pada pukul 07.30 waktu Jakarta.

Sementara Tiongkok akan merilis hasil PDB untuk kuartal tiga, yang diperkirakan akan melambat menjadi 7.2%,  dan akan merilis hasil industri untuk bulan September, yang diperkirakan akan alami peningkatan menjadi 7.5%, dan penjualan ritel yang diperkirakan akan menurun menjadi 11.8%.

Dolar melunak terhadap euro di tengah kekhawatiran bahwa the Fed terlihat menutup program pembelian obligasi bulanan minggu depan, kenaikan suku bunga mungkin datang pada tahun 2015, untuk memastikan pendinginan ekonomi Eropa dan Asia tidak akan meredam pemulihan AS.

Di tempat lain, indeks saham Eropa jatuh mengirim banyak investor mengejar posisi safe haven, yakni emas dan yen, dan juga greenback.

Indeks Dolar, yang menunjukan kinerja greenback terhadap mata uang utama lainnya, telah diperdagangkan menguat 0.04% di level 85.08.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*