Dolar AS Melemah Meski Data Ekonomi AS Positif

INILAHCOM, New York – Kurs dolar AS melemah terhadap sebagian besar mata uang utama, Rabu (02/03/2016) pagi WIB. Itu, meski sejumlah data ekonomi yang keluar dari negara itu positif.

Indeks manufaktur AS tercatat 49,5 persen pada Februari, meningkat 1,3 persentase poin dari angka Januari 48,2 persen dan melampaui ekspektasi pasar, Institute Supply Management (ISM) mengatakan Selasa.

Data ekonomi AS keluar bervariasi baru-baru ini. National Association of Realtors mengatakan pada Senin bahwa Indeks Penjualan Pending Home (rumah yang pengurusannya belum selesai) di AS, turun 2,5 persen menjadi 106,0 pada Januari dari revisi naik 108,7 pada Desember. Perkiraan terbaru berada di bawah konsensus pasar naik 0,5 persen.

Menurut estimasi kedua rilis Jumat oleh Departemen Perdagangan, AS produk domestik bruto (PDB) meningkat pada tingkat tahunan sebesar 1,0 persen pada kuartal keempat 2015, mengalahkan konsensus pasar 0,4 persen.

Dalam perkiraan sebelumnya, peningkatan PDB riil untuk kuartal keempat 2015 adalah 0,7 persen.

Pada akhir perdagangan New York, euro jatuh menjadi US$1,0865 dari US$1,0883 pada sesi sebelumnya, dan pound Inggris naik menjadi US$1,3962 dari US$1,3916. Dolar Australia naik ke US$0,7181 dari US$0,7140.

Dolar dibeli 114,06 yen Jepang, lebih tinggi dari 112,83 yen pada sesi sebelumnya. Greenback turun menjadi 0,9998 franc Swiss dari 0,9990 franc Swiss, dan turun menjadi 1,3394 dolar Kanada dari 1,3517 dolar Kanada. [tar]


Distribusi: Inilah.com – Pasarmodal

Speak Your Mind

*

*