Dolar AS Cenderung Menguat


shadow

Financeroll – Dolar sebagian besar diperdagangkan lebih tinggi terhadap mata uang utama lainnya, Kamis (9/4) jelang dari klaim pengangguran AS yang akan dilaporkan beberapa saat lagi.

EURUSD melemah -0.18% ke level 1.0761, GBPUSD melemah -0.25% ke level 1.4831, USDCHF menguat 0.41% ke level 0.9700. Dolar menguat setelah Presiden New York Fed William Dudley mengatakan, bahwa kenaikan suku bunga tergantung pada data ekonomi dan juga pada bulan Juni masih bisa mungkin jika pemulihan pasar tenaga kerja tetap kuat.

Untuk perdagangan fundamental ekonomi dari AS, akan dilaporkan unemployment claims per 4 April, dan diproyeksikan ke 283K dari sebelumnya 268K.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*