Data Ekonomi Mantap Tidak Bisa Tolong EURUSD Sesi Eropa

Pergerakan pair EURUSD yang sempat bergerak rebound pada perdagangan sesi Asia hari Selasa (20/12) terpangkas di sesi Eropa meskipun sentimen positif pendukung laju pair sangat kuat ketika rilis data ekonomi menunjukkan peningkatan data dari periode sebelumnya.

Beberapa data yang dirilis sore ini seperti current account Euro dan data PPI Jerman menunjukkan peningkatan melebihi ekspektasi sebelumnya. Penguatan pair di sesi Asia di support oleh aksi perdagangan safe haven pasca kejadian buruk di Berlin yang menewaskan 12 orang dan 50 orang luka-luka.

Pergerakan kurs euro  sesi Eropa (10:05:38 GMT) melemah terhadap dollar AS,  setelah  dibuka lebih tinggi  dari perdagangan sebelumnya pada   1.0402  di   awal   perdagangan sesi Asia  (00.00 GMT),  kini kurs  Euro berada di posisi 1.0382 setelah sempat mencapai posisi tertinggi 1.0418.

Untuk perdagangan selanjutnya hingga penutupan perdagangan sesi Amerika yang berakhir besok pagi, analyst Vibiz Research Center melihat pair EURUSD secara teknikal akan turun ke kisaran 1.0370 – 1.0335. Dan jika terjadi koreksi positif dan naik, pair melaju  pada kisaran  1.0423-1.0482.

H Bara/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang


Distribusi: Vibiznews

Speak Your Mind

*

*