Citi Indonesia & Prestasi Junior Indonesia Gelar Program “Growing The Spirit: Youth Enterpreneurship Initiative”


shadow

Financeroll – Citi Indonesia melalui kemitraan dengan Prestasi Junior Indonesia (PJI) meluncurkan program “Growing The Spirit: Youth Entrepreneurship Initiative (YEI).” Citi Foundation menghibahkan dana sebesar $170.000 guna membekali sekitar 7.000 remaja usia 15-17 tahun dengan wawasan dan keterampilan kewirausahaan.

Program yang dilakukan di 31 sekolah menegah atas/kejuruan yang berada di Jakarta, Bandung, Medan, Semarang, Surabaya dan Denpasar.

Agung Laksamana selaku Country Corporate Affairs Director dari Citi Indonesia mengatakan bahwa Jiwa kewirausahaan harus ditanamkan sejak dini. Bersama PJI, kami berharap dengan adanya program ini dapat menumbuhkan generasi muda yang mandiri, cerdas dan produktif. YEI merupakan salah satu dari kegiatan kemasyarakatan Citi Indonesia dibawah payung Citi Peka (Peduli dan Berkarya).

15 tahun Citi Peka telah berkarya pada program kewitausahaan muda; pendidikan keuangan bagi perempuan, anak-anak dan bagi petani; pendampingan dan penghargaan bagi pengusaha mikro; serta akses dan inklusi keuangan bagi petani.

Kami telah memilih demografis pemuda/i yqng paling rentan di masing-masing kota. Melalui program ini kami akan memberikan alternatif bagi para pemuda/i untuk mengejar masa depannya karena pada usia inilah mereka harus membuat keputusan penting tersebut, ungkap Robert Gardiner selaku Communication and Development Executive of PJI.

Para siswa yang terpilih seluruhnya memiliki latar belakang sosial ekonomi rendah yang memiliki akses yerhadap informasi dan pengetahuan yang rendah. Program ini telah berhasil dilaksanakan lebih dari 100 negara di dunia, serta mengingat tingginya populasi usia produktif di negara ini dan pesatnya pertumbuhan UMKM.

Seluruh siswa yang terpilih nantinya akan memperoleh pelatihan dan kesempatan untuk menjalankan sebuah usaha. Kegiatan ini sangat komprehensif dan sesuai dengan kondisi riil, seperti pendirian Perusahaan Terbuka (PT), penentuan posisi dan tanggung jawab jajatan direksi, perencanaan dan pelaksanaan strategi bisnis, hingga tata penjualan saham dan oenutupan usaha. Dan diakhir program ini, para siswa akan dilombakan secara regional, nasional hingga internasional.

Hingga berita ini diturunkan, program YEI telah memasuki program edukasi dan bimbingan membangun bisnis di sekolah. Kegiatannini telah dilaksanakan di berbagai sekolah, diantaranya adalah 31 SMA/SMK dibkota Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan Denpasar termasuk di Jakarta yaitu SMKN 8, SMKN 26, SMKN 30, SMKN 57, SMAN 66 dan di SMKN 6 pada hari ini. Serta perwakilan dari Dinas Pendidikan DKI Jakarta, serta perwakilan dari Board Member Prestasi Junior Indonesia, Bapak Sarwono Kusumaatmadja.


Distribusi: Financeroll Indonesia

Speak Your Mind

*

*