Bursa Sydney Menguat Didukung Kinerja Positif Saham Perbankan

Bursa Sydney Menguat Didukung Kinerja Positif Saham Perbankan

Pada perdagangan di bursa saham Australia pagi hari ini terjadi peningkatan tipis (11/2). Volume perdagangan di Asia hari ini diprediksi akan berkurang karena liburan di bursa Jepang. Pada akhir perdagangan di bursa saham Wall Street dini hari tadi juga hanya terjadi pergerakan yang terbatas sehingga tidak bisa memberikan pengaruh besar terhadap arah perdagangan di bursa saham Asia, termasuk Australia.

Bursa saham Australia menantikan beberapa data penting dari negara tersebut, termasuk data mengenai keyakinan bisnis, harga rumah dan sentiment konsumen.

Saham-saham keuangan menjadi fokus di tengah rilis laporan keuangan dari sektor tersebut. ANZ Bank mengalami peningkatan lebih dari 1 persen setelah keuntungan kas di kuartal pertama tahun fiskal mengalahkan ekspektasi. Macquarie Group mengalami penurunan lebih dari 3 persen meskipun melaporkan bahwa keuntungan tahunan pada tahun fiskal berjalan berpotensi mengalahkan keuntungan tahun lalu.

Perusahaan produsen alat bantu pendengaran Cochlear tampak mengalami penurunan tajam sebesar 9 persen pagi ini. Saham ini anjlok setelah melaporkan bahwa keuntungan di semester pertama tahun fiskal mengalami penurunan sebesar 73 persen.

Indeks benchmark di bursa Australia terpantau tidak banyak bergerak dari posisi penutupan perdagangan kemarin. Hari ini indeks S&P ASX 200 menguat sebesar 15.25 poin atau 0.29 persen di posisi 5237.07 poin.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan indeks benchmark di bursa saham Sydney pada perdagangan hari ini akan cenderung berada dalam kondisi yang naik terbatas. Indeks ASX 200 ini diperkirakan akan mengalami pergerakan pada kisaran 5210 – 5260 poin.

(ia/JA/vbn)


(Sumber : http://vibiznews.com/feed/ )

Speak Your Mind

*

*